Selasa, 21 Oktober 2014

Tentang Pacaran..

Palu, 21 Oktober 2014
Kultwit dari Akun Twitter @Khaidir_
 
suatu ketika, saya diwawancarai oleh salah seorang pejuang dakwah kampus era 98..

seperti wawancara pada umumnya, membahas dan mengorek-ngorek soal kepribadian.. sampai beliau menyinggung tentang pacaran..

 "Anda punya pacar?", Tidak punya Pak, jawab saya..

 "apa alasan anda tidak memilih pacaran?" Saya ingin proses yang mengundang keberkahan Allah Pak..

beliau masih tetap ngotot belum meyakini bahwa saya memang tidak memilih untuk pacaran..

dengan retorika khas aktifis 98, terus memberikan sugesti agar saya menerima pemikiran beliau..

kemudian, beliau nanya lagi untuk kedua kalinya, "Mengapa anda tidak pacaran?"

sekali lagi saya menjawab, saya hanya ingin proses yang lebih berkah Pak, proses yang tidak melanggar Syariat Islam.. :)

karena tetap teguh dengan keyakinan saya, akhirnya beliau sedikit mengendurkan pola pertanyaan namun tetap agresif menyerang..

tak lama kemudian, beliau mencoba melemahkan argumen saya dengan menyampaikan sisi positif tentang pacaran..

sisi positif pacaran adalah kita menjadi pribadi yang lebih idealis, lebih rapi, lebih disiplin, tapi disisi lain ada Syariat yang membatasi

meskipun punya beberapa sisi positif, tetapi tetap saja melanggar Syariat Islam,

diakhir argumennya, beliau kemudian membenarkan saya yang tetap teguh dengan pendapat tentang tidak bolehnya pacaran..

sebuah diskusi yang menarik, tidak lain adalah ingin menguji saya sebagai orang yang sedang diwawancara..

tapi, tetap saja cara pandang dan cara berpikir saya dengan kacamata Islam.. bagaimana tidak, setiap hari mengucapkan syahadat..

Syahadat yang berisikan deklarasi Ketauhidan..

Deklarasi bahwa Tiada Tuhan yang patut Disembah melainkan Allah dan Muhammad adalah Utusan Allah..

sudah berdeklarasi dan berikrar seperti itu, lantas masih menggunakan aturan selain aturan Allah?

mengakui bahwa Muhammad adalah Utusan Allah, lantas masih Pacaran yang jelas tak pernah dicontohkan oleh Baginda Nabi?

aah, sepertinya kita masih harus banyak belajar..

Bukankah Pernikahan lebih baik daripada Pacaran.. selain Bernilai Ibadah, banyak keberkahan terkandung didalamnya..

bukankah Syariat telah mengatur tentang Pernikahan? beda dengan pacaran yang sama sekali tak ada acuannya?

masih rela mengaku sebagai seorang Muslim, lantas dalam keseharian masih mengambil aturan selain Islam?

sungguh malang orang-orang yang telah diberikan kepahaman tetapi kemudian tak mampu mempraktekannya..

bukankah manusia adalah makhluk yang mulia, kaum yang berakal?

Menikah adalah Solusi terbaik.. melalui proses yang Berkah, Cara yang Berkah, dan untuk menggapai Ridha Allah.. Indah Bukan? :)

END.

0 komentar:

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html

Posting Komentar